9/06/2016

Menulislah Maka Kamu Akan Menemukan Dan Ditemukan

Bicara atau untuk banyak bicara itu bukanlah hal mudah bagi setiap orang, aku sendiri dalam kehidupan nyata cinderung tidak banyak bicara. Aku memang biasanya lebih suka diam dan mengamati, yah intinya aku cinderung berkepribadian introvert. Meski tidak banyak bicara tapi aku banyak menulis di blog, jadi bisa dibilang ramainya hanya dalam bentuk tulisan aja.

Memang kadang masalahnya adalah ketika bertemu orang yang mengenal lebih dulu dari blog baru kemudian bertemu. Lalu dibilang “kok pendiam? aku kira orangnya ramai” dan semacamnya yang intinya dalam kehidupan nyata tak seperti yang tergambarkan dari gaya diblognya gitu. Seolah pada ketipu gitu loh.

Jika ada orang yang merasa tertipu seseorang yang didunia maya (dalam bentuk tulisan ramai) dan didunia nyata lebih diam, itu berarti orang itu belum paham soal kepribadian introvert. Seseorang dengan kepribadian introvert memang biasanya ramai dalam bentuk tulisan, karena memang ahlinya mengekpresikan sesuatu dalam bentuk tulisan.

Aku memang punya beberapa blog, misal blog ketak-ketik yang di blogdetik itu biasa untuk nulis opini terkait hal-hal yang sedang heboh atau apapun yang intinya sih ini blog gado-gado. Aku juga punya blog yang khusus menuliskan hal-hal terkait introvert berdasarkan apa yang aku rasakan. Dari blog dengan tema introvert itu rupanya ada juga orang-orang kesasar dan membaca bahkan meninggalkan komentar yang akhirnya mengakui bahwa dirinya sebenarnya juga introvert.



Sederhananya sih kalau menurutku dengan menulis itu maka kita bisa menemukan manfaat terutama kepuasan diri, dengan menulis kadang bisa merasa plongggg. Terutama jika tulisan itu adalah sesuatu yang kita suka. Dan dengan menulis kita bisa ditemukan oleh orang-orang yang mungkin serupa dengan kita. Misal aku introvert dan curhat seputar introvert, akhirnya ditemukan oleh orang-orang yang ternyata punya pengalaman yang serupa. Karakter intovert sendiri sebenarnya adalah kelompok minor, aku dilingkungan terdekat pasti terlihat aneh karena terlihat beda dari orang pada umumnya tapi diluaran sana jelas ada introvert-introvert yang lainnya entah dikota mana gitu.



Atau misal kamu suka menulis tentang otomotif, kamu pasti menemukan kepuasan tersendiri ketika bisa menulis atau berbagi soal otomotif dan dari tulisan itu bisa jadi berdatangan orang-orang yang punya hobi yang sama yakni otomotif.

Yah pokoknya ‘bila kau berat mengucap katakan dengan tulisan’ sepenggal kalimat yang aku ingat dari sebuah lagu tapi lupa lagu apa *eaaaa…..

Tapi menulisnya disini dalam hal yang positif loh ya, eh tapi kalau pun menuliskan yang negatif misal yang berbau SARA gitu ya bisa jadi menemukan dan ditemukan, yakni menemukan masalah dan ditemukan polisi atau pihak berwajib untuk diajak berurusan dengan hukum. Intinya nulis yang positif bisa menemukan dan ditemukan oleh yang berbau-bau positif begitu pula sebaliknya.


salam hormat,
dr pojokan

Related Posts

Silakan Berkomentar di Blognya Mbak Widha (BMW), Agar komentarnya rapi mohon komentar menggunakan NAMA anda, hindari pemakaian nama yang aneh-aneh biar gak masuk Spam!

Lapak Aneka Souvenir Promosi Widhadong

 









Konveksi Kaos Widhadong