Jogja-Semarak kota jogja sudah mulai bermunculan, hari ini 3 Oktober 2010 ada acara Lomba dalam rangka Hut Kota Jogja ke-254 di Taman Pintar. Lomba yang diadakan di Taman Pintar hari ini antara lain adalah Lomba mewarnai untuk usia Taman kanak kanak, Lomba lukis kategori A untuk siswa kls 1 s/d 3 SD, Lomba Pemilihan Model Putra Putri Batik tingkat SMP-SMA. Acara lomba ini diselenggarakan oleh panitia Hut Kota Jogja ke-254 kerjasama dengan Pemkot Jogja.
Untuk Para pemenang lomba, hadiahnya akan diserahkan di Pemkot Jogja pada tanggal 7 Oktober yang akan diserahkan langsung oleh Wali Kota Jogja. Bersamaan dengan penyerahan hadiah tersebut tanggal 7 Oktober nantinya akan ada Pawai Mozaik Yogyakarta. Kolaborasi TNI, Polri,Ormas, mahasiswa dan masyarakat. Start dari Alun alun Utara menuju Balaikota. Jumlah peserta : 25 kelompok dgn jumlah personil sekitar 1500 orang. Perjalanan Alun alun Utara menuju Balaikota. Dan akan ditutup dengan Menek Jambe oleh masyaakat dari 45 kelurahan dan para Camat, Lurah dan Walikota serta wakil Wali kota.
Hut Jogja ke-254 di Taman Pintar hari ini akan berlanjut di Tanggal 7 Oktober di Balai Kota Jogja, pastinya lebih seru dari hari ini. MAU??? Datang dan Saksikan Di Kota Jogjakarta.
salam hormat dariku,
wong_anTeng
Silakan Berkomentar di Blognya Mbak Widha (BMW), Agar komentarnya rapi mohon komentar menggunakan NAMA anda, hindari pemakaian nama yang aneh-aneh biar gak masuk Spam!