8/25/2010

Fungsi dan Jenis Blog

Aku kemarin udah bikin artikel mengenai Cara Buat Blog di Blospot.com, tapi aku belum bikin artikel mengenai Apa itu Blog, Fungsi serta Jenisnya. Maka dari itu sekarang aku bikin artikel mengenai Fungsi dan Jenis Blog, mungkin para newbe ada yang belum tau, so simak yang sederhana berikut ini:

Blog merupakan singkatan dari “web log” yaitu bentuk aplikasi web yang menyerupai tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web umum. Pada umumnya tampilan tulisan-tulisannya atau postingannya bersusun terbalik dimana postingan terakhir tampil pertama kemudian disusul postingan yang lebih lama. Blog bisa memudahkan seseorang dalam menuliskan apa yang ada dipikirannya yang bisa diakses oleh siapa saja mencakup semua pengguna internet sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut. Istilah blog pertama kali digunakan Jorn Barger pada Desember 1997 untuk menyebut kelompok website pribadi yang selalu diupdate secara kontinyu dan berisi link-link ke website lain yang mereka anggap menarik dan disertai dengan komentar-komentar mereka sendiri . Media blog dipopulerkan pertama kali oleh Blogger.com, yang dimiliki oleh PyraLab sebelum akhirnya PyraLab diakuisi oleh Google.Com pada akhir tahun 2002 yang lalu.

Fungsi blog amatlah beragam, diantaranya sebagai catatan harian, media publikasi, kampanye politik, program-program bisnis online dan lain-lain. Umumnya blog dimiliki oleh seorang penulis tunggal, tapi ada juga yang dimiliki oleh beberapa penulis. Biasanya blog bersifat interaktif yaitu menyediakan tempat konmentar bagi para pengujung mengenai tulisan yang dimuat, namun ada juga blog yang bersifat non interaktif alias munutup papan komentar.
Dalam dunia blog terkadang seseorang menceburkan diri kedalam sebuah ikatan yang terbentuk dari para blogger berdasarkan kesamaan-kesamaan tertentu, seperti kesamaan asal daerah, kesamaan kampus, kesamaan hobi, dan sebagainya, inilah yang disebut komunitas atau grup.

Jenis-jenis blog

Blog politik: Tentang berita, politik, aktivis, dan semua persoalan berbasis blog.

Blog pribadi: istulah gaulnya diary online alias buku harian online yang berisikan tentang pengalaman keseharian seseorang, keluhan, puisi atau syair, cerita hidup dll

Blog bertopik: Blog yang membahas tentang sesuatu, dan fokus pada bahasan tertentu

Blog kesehatan: Lebih spesifik dibidang kesehatan. Blog kesehatan kebanyakan berisi tentang keluhan pasien, berita kesehatan terbaru, keterangan-ketarangan tentang kesehatan, mengenai penyakit baru, penemuan obat terbaru dll.

Blog sastra: Lebih dikenal sebagai litblog (Literary blog).

Blog perjalanan: Fokus pada bahasan cerita perjalanan yang menceritakan keterangan-keterangan tentang perjalanan/traveling.

Blog riset: Persoalan tentang akademis seperti berita riset terbaru, kabar penelitian masalah yang sedang buming dll

Blog hukum: Persoalan tentang hukum atau urusan hokum yang disebut juga dengan blawgs (Blog Laws).

Blog media: Berfokus pada bahasan kebohongan atau ketidakkonsistensi media massa dan biasanya hanya untuk koran atau jaringan televisi

Blog agama: Membahas tentang agama-agama tertentu.

Blog pendidikan: Biasanya ditulis oleh pelajar atau guru yang biasanya berisi tentang mata pelajaran tertentu, berisi tentang soal dan pemecahanya dll

Blog kebersamaan: Topik lebih spesifik ditulis oleh kelompok tertentu untuk kepentingan kelompok tersebut.

Blog petunjuk (directory): Berisi ratusan link halaman website.

Blog bisnis: Digunakan oleh pegawai atau wirausahawan untuk kegiatan promosi bisnis mereka dalam rangka pengembangan bisnis ataupun untuk mencari konsumen.

Blog pengejawantahan: Fokus tentang objek diluar manusia seperti kucing, monyet dll

Blog pengganggu (spam): Digunakan untuk promosi bisnis affiliate, juga dikenal sebagai splogs (Spam Blog), kenapa di sebut pengganggu karena keberadaan meraka bisa saja sebagi penipu.

Untuk penjelasan panjang mengenai blog mungkin anda bisa haunting-hanting en jalan-jalan ke blog lain, disini aku Cuma bisa memberikan Penjelasan Singkat Mengenai apa itu blog, Fungsi dan Jenis Blog. Dari sedikit penjelesan blog kali ini semoga bisa menjadikan anda semakin mantap dalam menyelami dunia blog.


salam hormat dariku,
wong_anTeng


Related Posts

Silakan Berkomentar di Blognya Mbak Widha (BMW), Agar komentarnya rapi mohon komentar menggunakan NAMA anda, hindari pemakaian nama yang aneh-aneh biar gak masuk Spam!

Lapak Aneka Souvenir Promosi Widhadong

 









Konveksi Kaos Widhadong